Yoo Digital

2 min read

Pemasaran Melalui Website Dengan Digital Marketing

Iman Sugirman

Pemasaran Melalui Website Dengan Digital Marketing

Website adalah sebuah tool yang bisa dibilang cukup efektif untuk membantu kegiatan pemasaran pada bisnis Anda. Jika saat ini Anda berencana untuk melakukan kegiatan pemasaran produk Anda melalui internet, maka Anda perlu mengetahui bagaimana caranya agar pemasaran melalui internet yang Anda terapkan harus bisa berjalan dengan baik. Dibawah ini ada beberapa langkah sederhana yang bisa dijadikan sebagai strategi tambahan untuk pemasaran pada bisnis Anda dengan memanfaatkan website.

Bangunlah Website Yang Professional

Design adalah bahasa yang cukup mudah untuk membuat Interaksi / Promosi produk atau apa saja, karena dengan Design orang akan lebih mengerti. Tapi jangan Salah ketika anda hanya asal-asalan membuat website bisa jadi boomerang buat perusahaan dan produk anda, maka nilai estetika dari design harus sangat diperhatikan. Nilai dari sebuah perusahaan akan terwakili dengan Design dan Ekslusifitas.

Bereaksi Secara Efektif

Kembali lagi kepada komitmen diawal. Jika Anda akan fokus untuk pemasaran produk menggunakan internet. Maka Anda harus bereaksi secara efektif. Maksudnya, usahakan Anda secepat mungkin untuk merespon setiap kali konsumen menanyakan sesuatu terkait produk Anda. Atau jika Anda memiliki website , Anda harus secara aktif untuk melakukan update status secara berkala. Buatlah para costumer Anda percaya bahwa akun website Anda tersebut benar-benar aktif dan nyata.

Dengarkan Apa Yang Disampaikan Konsumen

Website dapat membantu Anda dapat mengidentifikasi apa yang konsumen inginkan. Dengan melakukan berbagai macam pengamatan yang bisa Anda lakukan. Misalnya saat ini usaha Anda bergerak pada bidang penjualan makanan, suatu ketika Anda secara tidak sengaja melihat ada salah satu customer yang membutuhkan makanan namun customer tersebut tidak bisa menjangkau makanan yang diinginkannya secara langsung. Dari hasil pengamatan tersebut, Anda mungkin bisa menambahkan layanan tambahan pada bisnis Anda seperti layanan delivery order. Mungkin masih ada beberapa cara pengamatan lain yang bisa Anda lakukan.

Sebenarnya banyak yang dapat diambil manfaatnya ketika Anda bisa sharing secara langsung dengan konsumen. Secara tidak langsung Anda juga akan membangun hubungan yang baik jika komunikasi yang Anda jalin juga berjalan baik, tentunya kedepan mereka juga bisa menjadi konsumen yang loyal dengan produk Anda.

Mengkomunikasikan Pesan Promosi

Sesekali Anda boleh menuliskan sesuatu yang berkaitan dengan promosi produk Anda. Seperti rencana dari awal memang pemanfaatan alat bantu seperti blog ini tujuannya untuk melakukan pemasaran produk. Jadi mungkin tidak perlu menunggu instruksi dari siapapun secara otomatis harusnya Anda akan melakukan kegiatan promosi produk Anda dengan sendirinya. Tapi ingat, ambilah waktu untuk melakukan promosi disaat-saat yang tepat. Jangan setiap saat Anda selalu melempar posting blog yang berisi promosi secara terus menerus. Karena pembaca Anda lama-lama bisa menjadi jenuh dan nantinya akan meninggalkan Anda. Hal ini tentu tidak Anda inginkan bukan?

Menjalin Relasi

Tidak dapat dipungkiri bahwa ketika Anda sudah secara aktif memanfaatkan Website yang Professional ini, nantinya Anda akan berkomunikasi dengan banyak orang. Dan orang-orang tersebut tidak berasal dari lingkungan sekitar Anda, beberapa diantaranya mungkin ada yang berasal dari luar kota, atau bahkan sampai luar negeri sekalipun. Nah, agar bisnis Anda bisa semakin terus berkembang dengan memanfaatkan Website anda. Manfaatkanlah untuk menambah relasi sebanyak mungkin melalui media internet ini. Siapa tahu nantinya Anda akan bertemu dengan calon investor yang tertarik dengan bisnis Anda. Ini mungkin saja bisa terjadi.